Minggu, 05 Februari 2012

COBOL1

KONSEP DASAR ORGANISASI DATA
FILE à RECORD à FIELD à KARAKTER
-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Oleh : Fahrorozi

File atau bussiness file
Adalah kumpulan dari record – record yang behubungan.

File dibedakan menjadi 2 bagian yaitu :
*      PROGRAM FILE yaitu file yang berisi program komputer.
*      DATA FILE yaitu file yang berisi kumpulan klasifikasi data secara keseluruhan.

Setiap file harus diberi nama supaya unik à file nama
Syarat – Syarat pemberian nama file :
1. Maksimum 30 karakter ( A...Z,a...z,0...9,-)
2. Minimum mengandung 1 huruf ( alphabetik )
3. Tidak boleh mengandung :
o   Special karakter
o   Blank / spasi
o   COBOL reseved Word
4. Tanda hypen diletakkan ditengah – tengah nama. Tidak boleh diletakkan pada posisi awal atau akhir.

RECORD
Adalah kumpulan dari field atau data item yang berisi suatu informasi tertentu.
Kumpulan dari RECORD membentuk file

FIELD atau DATA ITEM
Adalah bagian terkecil dari record, yang merupakan kumpulan dari karakter – karakter yang membentuk sebuah informasi.
Data item dapat terdiri dari :
a. Numerik ( numeric ) terdiri dari 0 s/d 9, + , -
b. Alphabetik ( Alphabetic ) terdiri dari A s/d Z , spasi
c.  Alphanumerik ( Alphanumeric ) terdiri dari numeric dan alphanumeric
Kumpulan data item tertentu membentuk record.

KONSEP DASAR PROGRAM COBOL

Struktur Program Cobol
v   Dibagi menjadi 4 Division, yaitu :
ü  IDENTIFICATION DIVISION.
ü  ENVIRONMENT DIVISION.
ü  DATA DIVISION.
ü  PROCEDURE DIVISION.
v   Dari ke-4 divisi tersebut terdapat susunan hirarki :
ü  Division.
ü  Region.
ü  Section.
ü  Paragraph.
ü  Sentence/Entry.
ü  Statement/Clause.
ü  Phrase/Option.

Istilah region , sentence , statement dan phrase / option digunakan pada PROCEDURE DIVISION, sedangkan entry dan clause digunakan pada ke 3 divisi lainnya.

*            Division
         adalah bagian utama dari suatu program COBOL dan harus diawali dengan suatu judul        divisi.
*            Region
          adalah kumpulan bagian tertentu di dalam Procedure.
*            Section
          adalah satu kumpulan dari paragraph atau entry.
*            Paragraph
         adalah suatu group dari kalimat (sentences) didalam Procedure Division dan harus    diawali dengan nama-paragraph atau judul paragraph.
*            Entry
         adalah suatu yang harus dituliskan pada tempat-tempat tertentu di dalam suatu         program COBOL.
*            Sentence
          adalah suatu kumpulan dari satu atau lebih statement (pernyataan).
*            Clause
         adalah kumpulan dari kata (word) yang membentuk suatu arti. Clause adalah bagian             dari entry.
*            Statement
         adalah perintah pengerjaan untuk komputer.
*            Phrase
          adalah suatu group kata yang merupakan bagian dari statement atau clause.
*            Option atau Optional
          adalah sesuatu yang boleh disertakan, boleh juga tidak.

*               Cobol Reserved Word

Adalah kata yang telah didefinisikan yang mempunyai arti dan kegunaan tertentu dalam bahasa COBOL. Kata tersebut tidak boleh dipergunakan oleh programmer untuk nama-data dll kecuali dalam bentuk yang telah ditentukan oleh bahasa COBOL itu sendiri.
Contoh : ACCEPT, ADD, AND, BY, AFTER dsb……

*               User Defined Word
Kata-kata yang dapat dibuat dan telah didefinisikan oleh programmer untuk : Nama-program, Nama-alat, Nama-file, Nama-record, Nama-data, Nama-indek dan nama-data-indek, Nama-kondisi, Nama-prosedure, Nama-seksi, Nama-kualifikasi.
¨            Nama Program
Adalah suatu nama yang diberikan untuk menunjukkan identitas dari program yang dibuat. Nama program ini ditulis pada paragraph PROGRAM – ID dalam IDENTIFICATION DIVISON.
¨            Nama Alat
         Adalah nama yang dibuat oleh programmer untuk menunjukkan suatu alat tertentu,        misalnya PRINTER, mnemonis name dibentuk didalam ENVIRONMENT      DIVISION pada paragraph SPECIAL NAMES.
¨            Nama file
         Adalah nama yang di buat untuk menunjukkan suatu file tertentu yang dipergunakan     didalam program tertentu yang dipergunakan didalam program.    
¨            Nama Record
         Untuk program COBOL , record harus di beri nama.nama record pada DATA   RECORD dan digunakan pada statemen WRITE dalam PROCEDURE DIVISION.
¨            Nama Data
         Adalah nama yang dibuat untuk menunjukkan suatu data item yang dipergunakan          didalam program. Nama data ini dipergunakkan hampir pada semua statement dalam        PROCEDURE DIVISION seperti pada  MOVE, ADD, dsb.
¨            Nama indeks dan Nama data index
         Digunakkan untuk data yang berbentuk tabel yang diindex.
¨            Nama  Kondisi
         Adalah suatu nama data yang dihubungkan dengan suatu nilai tertentu. Nama     kondisi didefinisikan dalam DATA DIVISION dengan level number 88.
¨            Nama Procedure atau nama paragraph.
         Adalah nama yang menunjukkan suatu paragraph dalam PROCEDURE             DIVISION.
¨            Nama Seksi atau Section
Didalam  PROCEDURE DIVISON dapat dibuat menjadi beberapa seksi , tiap seksi dapat dibentuk dengan dimulai judul seksinya.
¨            Nama Kualifikasi
Bila nama data atau nama kondisi tidak unik ( ada yang sama satu dengan yang lainnya ), untuk menentukkan yang mana akan digunkaan dapat mempergunakkan Qualifier. Nama kualifikasi hanya dapat dipergunakan pada SCREEN SECTION dalam DATA DIVISION atau dalam PROCEDURE DIVISION.


Aturn Penulisan pada COBOL  :

Kolom yang tersedia untuk menulis program Cobol (1-80) :
Kolom 1-6                  : Untuk nomor urut bila diperlukan (optional).
Kolom 7                      :
§  Untuk tanda hypen, baris sambungannya berada di area B.
§  Bila diisi dengan tanda *, maka baris tersebut dianggap sebagai komentar.
§  Bila diisi dengan tanda /, maka baris tersebut dianggap sebagai komentar dan akan dicetak mulai halaman baru teratas.
§  Bila diisi dengan karakter D, maka akan dianggap sebagai komentar. Tetapi bila pada Environment division dalam paragraph Source-Computer disebutkan With Debugging Mode, maka akan berguna untuk tujuan debugging.
Kolom 8-11                   :
Disebut area A. Tempat menuliskan semua judul divisi, judul seksi, nama paragraph, judul file description (FD), level number 01 dan level number 77.
Kolom 12-72  :
            Disebut area B. Tempat penulisan semua elemen program selain yang ditulis diarea A.
Kolom 73-80  : Untuk komentar atau dokumentasi program.

Tidak ada komentar:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management